Kecelakaan Maut di Malaysia Tewaskan 7 WNI, Begini Kronologinya -->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kecelakaan Maut di Malaysia Tewaskan 7 WNI, Begini Kronologinya

Sunday, November 24, 2024 | November 24, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-11-24T16:56:43Z

Tujuh warga asing dan seorang warga Malaysia tewas dalam kecelakaan di Jalan Raya Pan Borneo pada Kamis 21 November 2024. Belakangan diketahui, bahwa tujuh korban merupakan warga negara Indonesia (WNI).

Plt Kapolsek Sarikei Aswandy Anis mengatakan, mobil mereka tidak berhenti saat pemeriksaan dan dikejar polisi saat memasuki jalur berlawanan di pengalihan jalan raya Simpang Bulat.

Ketika sampai di jembatan jalan raya Sungai Nyelong, kendaraan tersebut bertabrakan dengan truk yang melaju, dikutip dari freemalaysiatoday.

Sementara itu, Juru bicara departemen pemadam kebakaran dan penyelamatan Sarawak mengatakan, dua korban tewas terlempar keluar dari Perodua Alza. Sedangkan enam lainnya terjebak di dalam kendaraan dalam insiden pukul 14.50 itu. 

Petugas medis memastikan mereka meninggal di tempat kejadian. Adapun pengemudi dan penumpang kendaraan 4WD tersebut mengalami luka ringan.

Aswandy mengatakan kasus ini sedang diselidiki berdasarkan Pasal 41(1) Undang-Undang Transportasi Jalan Tahun 1987 tentang mengemudi sembarangan.

Sumber: okezone
Foto: Kecelakaan maut di Malaysia tewaskan 7 WNI (Foto: Freemalaysiatoday/JBPM pic)

Iklan

×
Berita Terbaru Update
close