LEBSI NEWS - Perhimpunan Pecinta Mobil Kuno Indonesia (PPMKI) Soloraya lelang bekas mobil pribadi milik Presiden Joko Widodo. Lelang ini, untuk meramaikan event Solo Great Sale (SGS).
Mobil berjenis Panther Bonet bernopol AD-9055-PA model station wagon ini dijual oleh Jokowi yang merupakan mantan Walikota Solo ketika menjadi Gubernur DKI Jakarta.
Ketua PPMKI Amin Suryono mengatakan, untuk lelang mobil bekar Jokowi ini dibuka dengan harga Rp 300 juta rupiah. Targetnya mobil tersebut bisa laku hingga Rp 1 Miliar.
Batas lelang hingga 30 Oktober mendatang. Jika belum terjual pada awal Oktober akan diikutsertakan pada pameran mobil kuno di Stadion Manahan.
"Jika terjual hasilnya nanti akan digunakan untuk kegiatan sosial untuk pembangunan rumah ibadah di Wonogiri," ujar Amin dikutp Kantor Berita RMOLJakarta, Minggu (25/9).
Lanjutnya, Isuzu Panther Bonet warna hijau metalik buatan tahun 1995 ini kondisinya masih bagus. Meski sempat restorasi namun cat mobil tetap dipertahankan sesuai dengan warna dasar aslinya.
"Masih ori semua (mesin), cat diganti warnanya masih asli," tuturnya.
Ditambahkan Amin, mobil tersebut baru berpindah tangan sekali, pembelinya pengusaha Wonogiri bernama Suparno.
"STNK masih atas nama Jokowi. Habis STNK-nya di 2021 dan tidak bisa diperpanjang sehingga diambil alih (balik nama) teman-teman PPMKI," pungkasnya.
Sumber: rmol