LEBSI NEWS - Kesempatan Ketua DPR RI, Puan Maharani terbuka lebar untuk bisa meramaikan panggung pemilihan presiden (Pilpres) 2024 karena bisa dipasangkan dengan sejumlah tokoh.
Direktur Political and Public Policy Studies (P3S), Jerry Masie menuturkan, kans Puan untuk menjadi calon presiden (capres) sudah kentara dari hasil survei sejumlah lembaga yang menempatkan PDI Perjuangan di urutan teratas.
"Itu gambaran. Dan Puan satu-satunya capres perempuan yang layak duduk di kursi RI 1," ujar Jerry kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (28/12).
Menurut doktor komunikasi politik Amrica Global University ini, Puan punya pilihan untuk menunjuk tandem cawapres yang akan mendampinginya untuk berlaga di Pilpres 2024.
Jerry menyebutkan dua nama tokoh dengan latar belakang yang berbeda, lantaran melihat dinamika politik hari ini yang masih sedemikian cair karena belum ada parpol yang mendeklarasikan membentuk suatu poros koalisi.
"Sebelum Pilpres belum ada oposisi, jadi yang terjadi sekarang masih koalisi temporer, kecuali pasangan capres-cawapres sudah mendaftar dan ada nomor urut dari KPU baru sah," tuturnya.
"Makanya, dari sejumlah nama, hanya Ketua DPR yang punya peluang menyaingi Prabowo dan Anies. Sehingga, jika ada deal politik, maka Anies maupun Ketum Gerindra Prabowo Subianto bisa jadi tandem ideal Puan," demikian Jerry menambahkan.
Sumber: rmol