Ikatan Remaja Anti-Israel terlihat membentangkan spanduk ucapan terima kasih kepada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Spanduk ini dibentangkan di salah satu jalan yang tidak diketahui lokasinya.
Dilihat dari akun Twitter @Faktasepakbolaid, dilihat spanduk ini memiliki warna merah dengan terdapat muka Ganjar Pranowo. Di sana ada juga ucapan selamat dari Ikatan Remaja Anti-Israel.
"Ikatan Remaja Anti Israel bentangkan Spanduk Terima kasih kepada Ganjar Pranowo yang telah menolak kehadiran Israel di Piala Dunia U-20 2023," papar akun tersebut.
Diketahui Ganjar Pranowo telah menolak Timnas Israel untuk bertanding di wilayah Jateng pada Piala Dunia U-20. Dirinya beranggapan bahwa hal ini sesuai dengan konstitusi negara.
"Kita sudah tahu bagaimana komitmen Bung Karno terhadap Palestina, baik yang disuarakan dalam Konferensi Asia Afrika, Gerakan Non Blok maupun dalam Conference of the New Emerging Forces. Jadi ya kita ikut amanat beliau," kata Ganjar.
Warganet yang melihat spanduk itu pun hanya bisa geleng-geleng kepala. Hal ini karena spanduk ucapan tersebut sangat aneh.
"stress," papar @Robertxxx.
"Akan bahaya buat Israel kalo tetep jadi di sini. jadi mending ganti tuan rumah aja terus kita nonton aja seperti biasanya hahahaha," ucap @18xxx.
Sumber: suara
Foto: Ucapan terimakasih kepada Ganjar Pranowo (Tangkapan layar)