Ayah Dini Sera Afrianti kini muncul ke publik usai merasa geram dengan vonis bebas yang diberikan pada sang pembunuh anaknya.
Sebelumnya Ronald Tannur divonis bebas oleh hakim dari kasus penganiayaan dan pembunuhan yang dialami oleh Dini Sera Afrianti.
Dengan mata berkaca-kaca, Ayah Dini Sera Afrianti yakni Ujang mengungkapkan kekesalannya pada hakim.
Pasalnya meskipun telah diberikan tuntutan untuk Ronald Tannur selama 12 tahun, putra dari Edward Tannur itu tetap lepas dari jeratan hukum.
Ungkapan hati ayah Dini Sera Afrianti yakni Ujang pun dijelaskannya pada awak media.
Dikutip Kilat.com dari kanal YouTube Metro Tv, Ujang menjelaskan bahwa ia memiliki akal dibandingkan para hakim yang sudah membebaskan pelaku pembunuhan Dini Sera Afrianti.
"Kecewa, kecewa, walaupun bapak orang bodoh, apalagi orang pintar," ucapnya.
"Walaupun orang bodoh, kita punya akal," sambungnya.
Terlebih Ujang mendapatkan kabar vonis bebas tersebut saat pengajian 100 hari meninggalnya ibu Dini Sera Afrianti.
"Dari keputusan 12 tahun, datang tiba-tiba informasi," ujarnya.
"Lagi pengajian seratus harinya almarhum, ibunya almarhum itu," sambungnya.
Nampak raut wajah ayah dari Dini Sera Afrianti itu masih tak ikhlas jika Ronald Tannur bebas dari tahanan.
Sebelumnya memang dikabarkan bahwa Hakim Erintuah Damanik telah memberikan vonis bebas untuk Ronald Tannur.
Terlebih menjadi sorotan karena Ronald Tannur adalah putra dari anggota DPR RI bernama Edward Tannur.
Pasalnya tewasnya Dini Sera Afrianti dinilai mengenaskan lantaran mendapat penganiayaan dari Ronald Tannur seperti tendangan, dilindas kendaraan, hingga diseret sebelum akhirnya meninggal dunia.(*)
Sumber: kilat
Foto: Ujang, ayah Dini Sera Afrianti yang tak terima vonis bebas Ronald Tannur. (Kolase tangkapan layar YouTube/ Metro Tv/ Twitter/ @dhemit_is_Back)