Ustadz Adi Hidayat (UAH) menjelaskan 7 amalan penting dan dianjurkan untuk dikerjakan setelah sholat dalam kehidupak sehari-hari.
Menurut Ustadz Adi Hidayat, ketujuh amalan tersebut memiliki pahala dan manfaat sangat besar jika dirutinkan serta dilakukan konsisten setelah sholat.
Namun yang paling menarik, UAH mengatakan 7 amalan penting tersebut bisa dilakukan sambil beraktivitas, seperti memasak, jalan-jalan, atau berkendara sekalipun.
Dilansir kanal YouTube Audio Dakwah, simak 7 amalan penting setelah sholat yang disampaikan UAH:
1. Istighfar
Amalan pertama adalah istighfar selepas sholat. Istighfar bisa menutupi seluruh kekurangan sholat yang telah dikerjakan.
Mengucapkan istighfar setelah sholat dilakukan sebanyak tiga kali dengan khusyuk dan sebagai bagian dari zikir.
Hal itu kata UAH telah dijelaskan oleh Hadist Muslim nomor 351 dan Quran Surat An Nisa ayat 103.
2. Membaca Alquran
Amalan membaca Alquran setelah sholat ini dijelaskan oleh UAH dengan merujuk pada Quran Surat Al Hijr ayat ke 9.
"Kami turunkan Alquran sebagai zikir. Jadi kalau membaca Alquran bisa sebagai zikir," ujarnya.
3. Menghafal Alquran
Menghafal Alquran atau mengucapkannya tanpa membuka mushaf bisa dilakukan sebagai bentuk zikir.
Bahkan, menurut UAH, membacakan hafalan Quran tanpa mushaf nilainya empat kali lebih baik daripada membuka mushaf.
"Dan nilainya lebih banyak empat kali dibandingkan dengan membaca," katanya.
Dalil yang digunakan oleh dai asal Pandeglang itu terdapat di dalam Quran Surat Al Qamar ayat 17, 22, 32, dan 40.
"Jadi kalau anda setelah sholat membaca ayat- ayat Quran dalam hafalan bukan membuka mushaf, maka anda sedang berzikir kepada Allah," ujarnya.
4. Berdoa
Berdoa merupakan amalan ke empat yang bisa dikerjakan oleh seseorang setelah melaksanakan sholat.
Menurut UAH ada dalil dalam Alquran Surat Al A'raf ayat 205 yang menjelaskan, bahwa berdoa termasuk bagian dari zikir.
"Jadi ketika anda diminta berdoa kepada Allah, kalimat doa (dalam Al A'raf ayat 205) itu menggunakan (istilah) zikir," ujarnya.
5. Sholat Sunnah
Setelah melaksanakan sholat, umat Islam dianjurkan untuk mengerjakan sholat sunnah yang lain.
Hal itu dijelaskan oleh UAH merujuk pada Quran Surat Taha ayat ke 14.
Lebih lanjut, amalan sholat sunnah akan dipakai sebagai dasar rahmat Allah agar masuk surga saat yang fardhu belum tercukupi.
"Ketika amalan fardhu tidak bisa menolong anda dari proyek akhirat dengan harapan surga, maka yang akan dicari pertama kali adalah amalan ini," katanya.
6. Menyebut Nama Allah
Amalan ini bisa dilakukan ketika terburu-buru setelah sholat. Hal itu karena menyebut nama Allah bisa dilakukan sambil beraktivitas yang lain.
Menurut UAH hal itu bisa dilakukan dengan membaca Asmaul Husna.
Hal itu telah dijelaskan dalam Quran Surat Al Baqarah ayat 152 dan Surat Al Isra' ayat 111.
"Maka sebut nama Saya (Allah), maka Aku akan mengingatmu. Jadi orang yang ingat Allah, maka Allah inget dia," katanya.
7. Jadikan aktivitas harian
Amalan yang ketujuh ini menurut UAH adalah puncak dari segala zikir kepada Allah.
Baginya orang yang telah melaksanakan enam amalan zikir setelah sholat dan benar, maka akan terbawa dalam kehidupan sehari-hari.
"Maka orang yang selesai sholat benar zikirnya, maka makannya (jadi) zikir kepada Allah, jalannya (jadi) zikir kepada Allah," kata UAH. (*)
Sumber: kilat
Foto: Ustadz Adi Hidayat Ungkap Rahasia 7 Amalan Sederhana Setelah Sholat