Baru-baru ini, warganet dibuat heboh dengan video seorang wanita membiarkan putrinya yang masih kecil menyetir mobil. Diketahui, wanita itu merupakan seorang selebgram bernama Vega Delaga.
Dalam video di akun Instagram @vegadelaga yang diunggah ulang akun X Innova Community, terlihat Vega membiarkan sang anak yang dipangkunya mengendalikan setir mobil. Dia dengan sengaja memberikan arahan harus berbelok ke kiri atau ke kanan.
“AB belajar nyetir?,” tulis selebgram itu dikutip Jumat (27/12/2024).
Dari video tersebut, tampak selebgram dengan 170 ribu lebih followers itu juga bersiaga menginjak gas dan rem. “Balikin ke kiri, ke kiri dikit,” ucap Vega.
Meski sekilas putrinya bisa mengarahkan setir aksi tersebut membahayakan dan melanggar aturan berkendara. Apalagi mobil dalam kondisi hidup di jalan.
Di tengah viralnya video tersebut, selebgram Vega ini mengatakan aksinya hanya dilakukan di sekitaran komplek. Dia memastikah hal tersebut aman.
“Ini di komplek rumah saya. Jam ngantor, sepi. Komplek rumah saya jarang banget ada orang jualan wara wiri. Kalau pun ada yang lewat, pasti saya auto ambil alih setir,” katanya.
Menurut penelurusan, video tersebut telah dihapus oleh Vega dari akun Instagram pribadinya. Namun, postingan itu diunggah sejumlah aku lain di media sosial X salah satunya @innovacommunity.
Banyak warganet geram dengan aksi selebgram itu lantaran membiarkan bocah kecil di bawah 5 tahun mengendalikan setir mobil. Mereka menilai hal itu berbahaya meski hanya di dalam kompleks.
"Bahaya banget," kata @light***.
“Kalau sampai ngerugiin orang lain gimana?,” ujar @mi***.
“Nyetir sambil mangku anak aja udh nyalahin aturan, ini anakny diajarin nyetir pula wkwkwk dikomen netizen ada aja jawabnya," kata @after***.
"Dengan bangganya Emaknya bilang, Saya yg bertanggung jawab, ini dilingkungan komplek & jam kerja, jadi sepi. Saya yg lebih tau kondisi komplek saya seperti apa. Ini nanti kalau ada yg lewat juga setir saya ambil alih. Cara yg baik ngasih tau org kayak gini itu enaknya gimana ya?" ujar @just***.
"Mau sejago apa orang tuanya nyetir, iji salah dalam berbagai hal: 1. Berbahaya nyetir sambil mangku anak. 2. Berbahaya untuk si anak kalau terjadi apa2. 3. Tidak memakai seatbelt. 4. Dilakukan di ruang publik yang membahayakan orang lain," kata @kura***.
"Ada UU LLAJ No 22 tahun 2009 bagi anak dibawah umur. Cuma ini mengendarai sendiri, kalau yang seperti ini apakah juga terkena sangsi? Tunggu ada yg nge tag @NTMCLantasPolri atau @TMCPoldaMetro ???? atau mungkin @DivHumas_Polri bisa juga," ujar @ariel***.
"Kesenggol dikit, airbag keluar kelar dah tu rusuk ????????," kata @hana*
Sumber: inews
Foto: Dalam video di akun Instagram @vegadelaga yang diunggah ulang akun X Innova Community, terlihat sang anak yang dipangku mengendalikan setir mobil. (Foto: Instgaram Vega Delaga/X Innova Community)